ads

Tips Merawat Laptop Agar Awet

Di era sekarang, perkembangan teknologi semakin pesat. Tak kecuali computer, bentuk awal dari computer pertama kali sangat berbeda dengan computer sekarang, bahkan dahulu sebuah computer ukurannya sam dengan ukuran mobil. Namun seiring perkembangan teknologi yang semakin pesat computer berevolusi menjadi ukuran yang berubah total dari bentuk awal menjadi sebuah computer yang mudah di bawa kemana-mana, kita biasa menyebutnya dengan laptop atau computer jinjing.
Sehingga seseorang dapat dengan mudah mengerjakan tugas dimana saja tanpa harus membawa laptop.
Namun karena mudah dibawa kemana-mana. Seseorang  sering tidak  memperhatikan perawatan laptop sehingga laptop dapat mengalami kerusakan.

Berikut ini ane kasih beberapa tips merawat laptop agar awet. Simak tips-tips berikut ini:
1. Jangan Letakkan laptop pada bidang yang lembut dan miring
Karena mudah untuk di bawa kemana-mana seringkali seseorang mengabaikan prosedur mengunakan laptop yang baik. Meletakkan laptop di bidang yang keras bukan tanpa alasan, alasan yang pertama: jika laptop di letakkan tidak keras seperti dibantal, panas yang di keluarkan oleh laptop tidak akan keluar dengan sempurna, sehingga dapat menganggu sirkulasi laptop. Alasan yang kedua adalah jika laptop  di letakkan di bidang miring  Karena ketika laptop dalam kondisi menyala, piringan yang ada di dalam hariddisk ada dalam kondisi berputar. Jika anda meletakan laptop pada sudut kemiringan tertentu itu bisa saja menyebabkan head hardisk menggores piringan tersebut. Hal ini bisa berujung kepada banyaknya bad sector pada harddisk anda.

2. Gunakan cooling pad
Colling pad berfungsi sebagai pengatur suhu agar stabil tidak panas. Suhu sangat mempengaruhi baterai dan hardware lainnya. Cooling pad memudahkan sirkulasi udara laptop serta mengurangi panas pada hardware laptop

3. Jangan letakkan laptop di tempat yang berdebu
Sama dengan yang di atas tempat yang berdebu dapat menganggu sirkulasi udara pada laptop

4. Gunakan tas khusus jika membawa laptop berpergian
Tas khusus dapat mengurangi resiko dampak dari guncangan dan benturan terhadap laptop

5. Jangan biarkan baterai dalam keadaaan hampir 0%
Sangat tidak disarankan membiarkan baterai dalam keadaan hampir 0% atau kosong. Hal ini dapat memperpendek baterai. Di sarankan agar cepat mengisi baterai jika berada dalam persen `15%

6. Jangan mengunakan charge yang bukan charge bawaan atau asli
Mengunakan charge bukan bawaan bisa berdampak buruk pada laptop karena belum tentu tegangan dari charge tersebut aman untuk charge  laptop. Disarankan juga untuk mengunakan alat penstabil tegangan, untuk jaga-jaga jika listrik padam atau konslet.

7. Jangan asal menginstal software.
Menginstal software harus sesuai dengan kemampuan spesifikasi laptop. Jika tidak memenuhi maka laptop akan bekerja keras sehingga sering hang atau error.

8. MengInstall software antivirus
antivirus sangat berguna dalam laptop, karena dapat menghapus virus-virus yang ingin masuk ke system.

9. Bersihkan laptop secara teratur
untuk menghilangkan debu yang menempel di laptop, kita harus membersihkan secara teratur bagian seperti LCD, touchpad, keyboard dll. Selain membuat laptop menjadi bersih juga dapat meningkatkan kinerja sebuah laptop.

Itulah tips-tips agar laptop menjadi awet, jika ada pendapat maupun tips mengenai cara merawat laptop silahkan coment di kolom bawah ini.

Semoga bermanfaat ;)

Tips Merawat Laptop Agar Awet Tips Merawat Laptop Agar Awet Reviewed by Unknown on Juli 11, 2016 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.